BOS GSB terbentuk pada tanggal 5 September 2017


-Makassar 28-12-2017. BOS GSB MAKASSAR adalah salah satu Komunitas Bikers yang ada di Makassar yang bermitra lansung dengan Grab Indonesia. BOS GSB MAKASSAR adalah singkatan dari Bikers Online Sejati Grab Sektor BTP yang kemudian memiliki area Trip yaitu Maros, Makassar dan Gowa. 
BOS GSB MAKASSAR terbentuk pada tanggal 5 September 2017 Pukul 00.30 Wita di Lapangan Tala BTP pas depan kantor Polsek di hadiri 2 Satgas Grab Makassar. Komunitas ini terbentuk berawal dari kejadian-kejadian yang terjadi di BTP seperti adanya pemukulan Driver Grab oleh oknum Opang. Tujuan komunitas ini di bentuk untuk memperkuat hubungan teman-teman Driver yang ada di BTP dan Sekitarnya. Hasil musyawarah menetapkan dan memutuskan bahwa komunitas ini bernama Grab Sektor BTP kemudian Berubah GSB Tamalanrea. Setelah melalui pertimbangan Berubah lagi Menjadi GSB Makassar kemudian di Tetapkan lagi menjadi BOS GSB MAKASSAR. Komunitas dengan kepengurusan yang di Nahkodai Oleh Muh. Syamsir sebagai Ketua, Muh. Imran sebagai Wakil Ketua, Abdul Rahman Masruhim sebagai  Sekertaris, Amiruddin Sebagai Bendahara, Awaluddin Sebagai Humas di ganti oleh Safaruddin, Anggota Kurang Lebih 60an. Komunitas ini di Deklarasikan pada tanggal 11 Oktober 2017 di Cafe Perintis yang di hadiri oleh Pihak Manajemen Grab Makassar, Satgas Grab, Komunitas-komunitas Grab Makassar, serta beberapa teman-teman BOS GSB lainnya.
Sampai saat ini BOS GSB MAKASSAR tetap exis melakukan aktivitas seperti biasanya yaitu melakukan  Trip-trip untuk mendapatkan uang. Driver-driver BOS GSB sudah ada yang pindah di kompotitor Grab, tapi mereka tetap menjadi Bagian dari ANGGOTA KELUARGA BESAR BOS GSB. Sekertaris bersama Ketua BOS GSB telah menekankan bahwa di manapun orang-orang BOS GSB mencari uang  tetap harus kembali kerumahnya yang telah di bangun bersama. Setelah melewati beberapa bulan banyak hal-hal yang tercipta diantara anggota BOS GSB baik suka maupun duka, semakin solid dan tetap mematuhi IKRAR BOS GSB.




Semoga BOS GSB MAKASSAR tetap solid dalam menciptakan karya-karya nantinya kedepan. Amin.
#GrabIndonesia
#BOSGSBMAKASSAR
#Grab_On